INDRAGIRI HULU - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) bersama Kodim 0302/ Inhu mengikuti secara virtual kegiatan Launching Program Ketahanan Pangan 1.000 hektar yang ditaja Korem 031/Wira Bima dan Dinas Pertanian se-Provinsi Riau, di Desa Tanjung Sari, Kecamatan Kuala Cenaku, Senin (18/4/2022).
Bupati Inhu yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Inhu, Paino hadir bersama Dandim 0302/ Inhu Dani Prasetyo Wibowo Kapolres Inhu, Bakhtiar Alponso; Dinas Pertanian dan Perikanan Inhu; Dinas Ketahanan Pangan Inhu; Dinas Komunikasi dan Informatika Inhu, Jawalter dan Camat Kuala Cenaku, Muhendra.
Danrem 031/WB Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung mengatakan, program ini berdasarkan UU No 34 tahun 2004 terkait tugas pokok Korem 031/WB yaitu pemberdayaan wilayah pertahanan yang salah satunya membantu pemerintah dalam pembangunan. Selain itu juga didasari oleh Kebijakan Presiden RI Tahun 2022 yang merupakan momentum kuat dalam akselerasi pemulihan ekonomi nasional.
Baca juga:
Bupati Inhu Hadiri Rapat Paripurna LKPJ 2021
|
Danrem berharap, program ini dapat membantu pemerintah dalam pemulihan ekonomi nasional serta meningkatkan ketahanan pangan dan stabilitas harga di seluruh wilayah Provinsi Riau.
Sementara itu, Gubernur Riau Syamsuar menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas inisiatif Korem 031/WB menggelar launching Program Ketahanan Pangan 1.000 hektar di seluruh wilayah kabupaten/kota se-Provinsi Riau.
Beliau berharap kegiatan ini dapat meningkatkan produksi yang ada di provinsi Riau dan membantu pemerintah menjaga ketersediaan pangan untuk masyarakat. (Arlendi)